Tampang

Foto Haji dari Luar Angkasa, Astronot Kirim Pesan Menyentuh

19 Jun 2024 19:15 wib. 246
0 0
Foto Haji dari Luar Angkasa, Astronot Kirim Pesan Menyentuh
Sumber foto: iStock

Pada perayaan Idul Adha tahun lalu, sebuah momen bersejarah terjadi ketika seorang astronot dari MBR Space Center dan Stasiun Luar Angkasa Internasional membagikan foto-foto indah dari ibadah haji di Makkah, Arab Saudi. Astronot yang bertanggung jawab atas momen epik ini adalah Sultan Al-Neyadi. Dalam unggahan tersebut, Al-Neyadi mengabadikan momen para jamaah muslim yang sedang menjalani prosesi wukuf di Arafah.

Tidak hanya itu, dalam unggahannya, Al-Neyadi juga menyampaikan pesan yang relevan tidak hanya bagi umat Islam, tetapi juga bagi seluruh umat manusia di bumi. "Hari ini adalah Hari Arafat, sebuah hari penting dalam ibadah Haji, mengingatkan kita bahwa iman bukan hanya soal keyakinan, tetapi dalam bentuk tindakan dan refleksi," kata Al-Neyadi, dikutip Senin (17/6/2024). Dia juga berharap, "Semoga ini menginspirasi kita untuk berjuang demi kasih, kerendahan hati, dan persatuan."

Selain Al-Neyadi, masih ada sosok penting lainnya yang pernah mengunjungi luar angkasa dengan latar belakang agama Islam. Pangeran Sultan bin Salman Al-Saud dari Arab Saudi adalah salah satu dari mereka, yang melakukan perjalanan ruang angkasa pada Ramadhan tahun 1985.

Tidak hanya berbagi momen haji, Al Neyadi juga mengabadikan momen Tahun Baru Islam dari luar angkasa. Dia membagikan foto yang menampilkan permukaan Bumi bersama dengan bulan sabit pertama di Tahun Baru Hijriah. Dalam kesempatan itu, dia juga mengirimkan ucapan selamat serta doa kepada seluruh umat muslim. "Bersama dengan awal tahun baru Hijriah, saya ingin mengingatkan bahwa setiap momen adalah senja dari awal yang baru, kesempatan untuk tumbuh dan bertualang. Semoga tahun kalian penuh dengan berkah, kebahagiaan, dan penemuan hal baru," tulis Al-Neyadi.

<123>

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

Inilah 5 Penyebab Bibir Kusam
0 Suka, 0 Komentar, 15 Mei 2018

POLLING

Apakah Indonesia Menuju Indonesia Emas atau Cemas? Dengan program pendidikan rakyat seperti sekarang.