Tutup Iklan
hijab
  
login Register
pantai menganti

Menikmati Indahnya Pasir Putih dan Birunya Laut Pantai Menganti

13 Juli 2017 | Dibaca : 2159x | Penulis : Alfi Wahyu Prasetyo

Pantai Menganti adalah hamparan pasir putih berpadu dengan birunya air laut. Pantai ini dikelilingi bukit hijau dan tebing alam yang menjulang tinggi. Pantai ini berlokasi di Desa Karangduwur, kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen. Berlokasi kurang lebih 40km dari kecamatan Gombong. Pantai Menganti bisa di jangkau dengan kendaraan bermotor.  Tetapi lebih di sarankan untuk menggunakan sepeda motor saja, jangan menggunakan mobil ataupun bus. Dan sepeda motor yang di gunakan pun kalau bisa dalam keadaan yang sangat prima di karenakan medan jalan yang masih sangat susah di lalui. Ada 2 rute yang bisa para penelusur lalui, yang pertama jika para penelusur berada di Gombong, para pnelusur bisa mengambil arah ke Puring, belok kanan menuju Pantai Suwuk dan dolanjutkan menuju pantai Menganti dengan melewati jalan yang cukup menantang karena penuh dengan tingkungan tajam dan tanjakan yang curam. Jika para penelusur memilih rute ini jaraknya hanya 38 kilometer saja. Dan rute yang kedua ini memiliki jarak yang lebih jauh. jarak yang di butuhkan sekitar 45km dengan waktu tempuh selama 1.5 jam. Dari Gombong, para penelusur bisamenuju arah barat ke pantai loegending lalu pilih jalur naik ke arah pantai mengantai kebumen.

Namun dengan perjalanan selama dan sesulit itu nakal terbayarkan lunas jika sudah sampai di Pantai Menganti Kebumen ini. Dengan hamparan pasir putih yang di padukan dengan birunya air laut serta di kelilingi oleh buki-bukit hijau dan tebing alam yang menjulang tinggi bakal membuat pera penelusur takjub dan betah untuk bermain-main di lokasi ini.

Selain bermain air atau hanya duduk-duduk menikmati pemandangan alam, para penelusur bisa juga berbaur dengan keseharian para nelayan setempat yang sangat bersahaja. papa nelayan ini biasanya duduk-duduk di kapal mereka pada siang hari, dan baru akan melaut saat menjelang malam.

Jika para penelusur ingin pemandangan yang lebih keren, eksotis, dan menakjubkan, para penelusur bisa naik ke bukit yang berada di sisi timur pantai. Di puncak bukit ini juga tertdapat mercusuar setinggi 20meter yang di dirikan para Belanda di tahun 1912-1915. Di lokasi ini para penelusur bisa menikmati seluruh kawasan pantai dengan lekuk-lekuk bukit karang yang membentang dan di padukan birunya air samudra.

Ohya, ngomong-ngomong bagaimana yah asal usul nama pantai ini sehingga bisa di namakan Pantai Menganti?

Kalau menurut cerita warga sekitar pantai ini, dulu kala ada seorang panglima perang dari kerajaan Majapahit yang melarikan diri ke pesisir selatan Jawa karena hubungannya yang dengan sang kekasih yang tidak di restui oleh Raja. Dan mereka bersepakat untuk bertemu du tepi samudra yang berpasir putih nan indah. Sepanjang hari, sang panglima pun terus menanti sang pujaan hati yang rupanya, sang pujaan hati itu tidak kunjung tiba di atas bukit kapur. Dan sang panglima itu terus menanti dan menanti hingga lama. Dan berdasarkan cerita itulah asal mula nama Pantai Menganti.

Jika para penelusur ingin bermalam di sini juga bisa menggunakan tenda-tenda maupun menyewa atau menginap di rumah penduduk. Memang, fasilitas di pantai ini belum memadahi seperti pantai-pantai lainnya. Di karenakan baru pada tahun 2011 pemerintah desa setempat dan Pemerintah kabupaten membukanya untuk umum. 

Artikel Terkait

Artikel Lainnya

Semakin Dewasa Kok Sahabat Makin Berkurang? 4 Alasan Ini Kemungkinannya
29 Agustus 2017, by Ghilman Azka Fauzan
Tampang.com - Sahabat merupakan salah satu sosok yang sangat penting untuk hidup kita. Ketika sekolah, kita dapat bersahabat pada siapapun yang ada di ...
Hakim Menjatuhkan Vonis 7 Tahun Penjara dan Denda Rp 500 Juta Terhadap Fredrich Yunadi  Divonis
28 Juni 2018, by oteli w
Hakim Menjatuhkan Vonis 7 Tahun Penjara dan Denda Rp 500 Juta Terhadap Fredrich Yunadi  Divonis   Setelah melalui proses persidangan yang ...
Inilah Mengapa Warna Merah Membuatmu Merasa Lebih Sexy
21 September 2017, by Rindang Riyanti
Cara kita melihat bisa mempengaruhi betapa menariknya kita tampil di hadapan orang lain, khususnya saat memakai warna tertentu. Saat kita melihat warna merah, ...
Pihak Toyota Berikan Keterangan Terkait Kecelakaan yang dialami Setya Novanto
20 November 2017, by Retno Indriyani
Tampang.com - Kecelakaan mobil yang dialami Setya Novanto masih menjadi pembicaraan hangat hingga saat ini. Pasalnya banyak yang menduga jika kecelakaan ini ...
Keunggulan dan Performa Laptop Gaming yang Mumpuni
27 April 2021, by Admin
Satu hal yang dibutuhkan oleh tubuh anda adalah keseimbangan. Dan bila memaksakan diri untuk terus bekerja setiap saat bukan merupakan hal yang baik karena ...
 
Copyright © Tampang.com
All rights reserved
 
Tutup Iklan
hijab