Tutup Iklan
hijab
  
login Register
Ingin Balikan dengan Mantan? Hati-Hati Cuma Pelarian

Ingin Balikan dengan Mantan? Hati-Hati Cuma Pelarian

13 November 2017 | Dibaca : 1548x | Penulis : Rindang Riyanti

Setelah bertahun-tahun berpisah dan menjalin hubungan cinta dengan beberapa pria lain, apakah pernah terbesit dipikiran Anda untuk kembali pada cinta pertama?

Jika iya, Anda tidak sendirian! Dilansir dari Daily Mail, sebuah penelitian terhadap masyarakat di Inggris menunjukan bahwa sekitar 21 persen responden ingin kembali kepada mantan pertama mereka.

Sekitar 14 persen responden mengaku kembali berhubungan dengan mantan dan berharap bisa menghidupkan kembali gairah yang dulu. Selain itu 1 dari 6 pria ternyata masih berhubungan dengan mantan secara diam-diam.

Bahkan, di Kota London perselingkuhan dengan mantan cukup banyak ditemui. Sekitar 19 persen responden mengaku berbohong kepada pasangan saat menjalin hubungan dengan mantan, dan 100 persen dari mereka ingin balikan dengan mantan.

Mereka yang ingin kembali dengan cinta pertama, bukan hanya dari sisi pria. Penelitian menyebutkan 4 dari 10 wanita masih berharap bisa merayu mantannya.

Fenomena sosial 'menemukan cinta lama' ini sepertinya tidak lepas dari adanya perkembangan teknologi serta peran media sosial. Mereka menggunakan media sosial untuk 'stalking' atau menguntit cinta pertama mereka sehingga sulit melupakannya.

Dari penelitian tersebut ditemukan bahwa 74 persen wanita menggunakan media Facebook untuk memulai hubungan dengan mantan pacar, sedangkan pria banyak menggunakan email atau SMS dan BBM sebanyak 33 persen.

Walau menyenangkan untuk kembali berhubungan dengan mantan kekasih, namun menurut para psikolog, hal ini tidak sehat bila diteruskan.

Profesor Cary Cooper, seorang Psikolog dari Universitas Lancaster menyatakan, "Cinta pertama meninggalkan jejak emosional yang besar. Itu cenderung sebagai pengalaman yang menyenangkan dan memori yang tak terlupakan."

"Kebanyakan orang, akan mencoba kembali ke cinta pertama karena mereka tidak merasa puas pada hubungannya saat ini tapi takut untuk menghadapinya. Ini seperti pelarian dan itu tidak sehat," jelas Cooper.

Cooper menambahkan, kembali mencoba menghubungi mantan baik secara langsung atau melalui situs jejaring sosial merupakan kebahagiaan, namun itu adalah sebuah kesalahan yang besar. 

Artikel Terkait

Artikel Lainnya

Zaskia " Luapakan Masa Lalu...."
17 Mei 2017, by titin
Beberapa tahun lalu, Zaskia dan Vicky sempat bertunangan namun batal melangkah ke jenjang pernikahan sehingga hubungan keduanya memburuk. Ketika harus bekerja ...
Fakta Menarik Kepribadian Berdasarkan Golongan Darah
25 Maret 2018, by Jenis Jaya Waruwu
Golongan darah manusia dibagi menjadi empat, yakni O, A, B dan AB. Berdasarkan golongan darah ini, kita dapat menilai kepribadian atau karakter seseorang. ...
Pegolf Dunia, Justin Rose Unjuk Kebolehan di Ajang Indonesia Master 2017
22 November 2017, by Admin
Tampang.com  - Justin Rose, peraih 10 gelar European Tour dan juga mantan juara US Open, akan menunjukkan kebolehannya dalam ajang Indonesian Masters. ...
Si Goyang Itik Akhirnya Kelelahan dan Tumbang Juga
24 November 2017, by Rahmat Zaenudin
Tampang.com - Artis sekaligus penyanyi dangdut yang terkenal dengan goyangan itik ini terlihat sedang tidak sehat. Terlihat wajah cantik artis Zaskia Gotik ...
Unik! Model Cantik Asal Korea Ini Ternyata Penyanyi Dangdut
14 September 2017, by Ghilman Azka Fauzan
Tampang.com - Dangdut merupakan salah satu jenis musik nusantara yang populer baik di Indonesia atau di dunia. Musik Dangdut sendiri memiliki unsur-unsur ...
Berita Terpopuler
Polling
Permadi Arya dibayar APBN atau Bukan?
#Tagar
 
Copyright © Tampang.com
All rights reserved
 
Tutup Iklan
hijab