Tampang

Pandangan Ekonom, Nilai Tukar Rupiah Melebihi Rp16.000 Per Dollar AS

20 Apr 2024 11:05 wib. 3.397
0 0
Dollar Rupiah

Nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika Serikat (AS) telah mencapai titik tertinggi dalam beberapa tahun terakhir. Menurut para analis keuangan, melebihi 16.000 per dollar AS pada tahun 2024 merupakan perkembangan yang mengejutkan. Kenaikan ini telah menimbulkan kekhawatiran di kalangan pelaku bisnis, investor, dan masyarakat umum.

Berdasarkan JISDOR kurs Rupiah per Dollar AS pada 18 April 2024 berada di angka Rp16.177. Direktur center of economics and law studies (CELIOS) Bhima Yudhistira mengungkapkan " Dampak dari naiknya nilai tukar ini adalah dari sisi tekanan dari biaya hidup masyarakat akan semakin berat contohnya misalnya mau beli barang elektronik mau beli suku cadang kendaraan bermotor mau beli motor baru mobil baru sampai dengan beli rumah dan juga bahan kebutuhan pokok di mana di situ konten impornya cukup tinggi, maka setiap rupiah melemah ini akan diteruskan nantinya oleh importir kepada konsumen akhir, dan ini membuat daya beli masyarakat tentunya akan tertekan meskipun catatannya tidak langsung instan. Tentunya ada waktu antara pelemahan rupiah sampai dengan efek kepada inflasi di dalam negeri".

<123>

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah Indonesia Menuju Indonesia Emas atau Cemas? Dengan program pendidikan rakyat seperti sekarang.