Tampang

Penemuan Heli Presiden Iran Mendorong Penghentian Sementara Pencarian Udara

20 Mei 2024 22:00 wib. 337
0 0
Helikopter Membawa Presiden Iran Ebrahim Raisi
Sumber foto: Istimewa

Telah berlalu beberapa jam sejak kabar jatuhnya helikopter yang membawa Presiden Iran Ebrahim Raisi pada hari Ahad (19/5/2024). Kantor berita Reuters mengklaim bahwa tim pencari darat telah berhasil menemukan lokasi jatuhnya helikopter tersebut. Meskipun demikian, belum ada penjelasan lebih lanjut terkait dengan para penumpangnya.

Namun, laporan dari Reuters ini ditolak oleh organisasi pencari, Bulan Sabit Merah, yang menduga bahwa Reuters mungkin saja dipengaruhi oleh kantor berita lokal yang melebih-lebihkan pemberitaan di lapangan. Meskipun demikian, tim pencari diperkirakan berjarak dua kilometer dari kemungkinan lokasi jatuhnya helikopter.

Heli yang membawa Presiden Iran diketahui berangkat setelah pertemuan dengan Presiden Azerbaijan, keduanya turut serta dalam peresmian sebuah bendungan di dekat perbatasan kedua negara. Menurut laporan dari kantor berita Aljazeera, selain Ebrahim, dalam helikopter tersebut juga terdapat Menlu Iran Hussain Amirabdollahian, beberapa pejabat provinsi, dan seorang pemimpin spiritual lokal.

Televisi pemerintah menyatakan bahwa helikopter terjebak dalam cuaca buruk, dan pemerintah menyebutkan bahwa helikopter tersebut terpaksa melakukan pendaratan keras atau yang biasa dikenal sebagai pendaratan darurat. Namun, pemberitaan dari kantor media asing menyebutkan bahwa helikopter tersebut jatuh.

<123>

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah Anda Setuju dengan TAPERA? Semua Pekerja di Indonesia, Gajinya dipotong 3%