Tampang

AS Menghentikan Sementara Pengiriman Senjata ke Israel

7 Mei 2024 07:05 wib. 531
0 0
AS Menghentikan Sementara Pengiriman Senjata ke Israel
Sumber foto: google

Penghentian pengiriman senjata oleh AS muncul di tengah tekanan yang terus bergulir dari luar maupun dalam negeri terkait dukungan AS terhadap Israel. Unjuk rasa solidaritas dengan Palestina semakin meluas di kampus-kampus AS, menginspirasi gerakan serupa di negara lain seperti Prancis dan sejumlah negara lainnya.

Pada bulan Februari, pemerintahan Presiden Joe Biden telah meminta jaminan kepada Israel bahwa senjata yang dikirimkan AS dan digunakan pasukannya di Gaza sesuai dengan hukum internasional. AS juga telah berulang kali menentang rencana Israel untuk melancarkan invasi darat ke Rafah, Jalur Gaza.

Sementara itu, belum ada komentar resmi dari Israel dan AS terkait laporan penghentian pengiriman senjata ini, tetapi langkah ini menunjukkan adanya ketegangan antara AS dan Israel terkait penanganan konflik di kawasan tersebut. Kondisi ini semakin memperumit situasi politik dan keamanan di Timur Tengah. 

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah Indonesia Menuju Indonesia Emas atau Cemas? Dengan program pendidikan rakyat seperti sekarang.