Cara Pembuatan:
1. Campurkan tepung terigu, gula pasir, baking powder, dan garam di dalam mangkuk besar. Aduk hingga merata.
2. Tambahkan telur dan susu cair ke dalam campuran kering tadi. Aduk rata sampai tidak ada gumpalan.
3. Panaskan loyang martabak dengan api kecil, kemudian olesi dengan mentega.
4. Tuangkan adonan kedalam loyang yang sudah dipanaskan. Ratakan adonan dengan spatula dan biarkan adonan matang hingga bagian atasnya berpori-pori.
5. Setelah itu, tambahkan keju parut atau cokelat meses di atas adonan yang sudah setengah matang tadi.
6. Tutup loyang martabak dan biarkan hingga martabak matang dan bagian atasnya mengembang.
7. Angkat martabak dari loyang, potong-potong sesuai selera, dan sajikan.