Tampang.com- Tim Jaguar ( Penjaga Gangguan dan Anti Kerusuhan ) Polresta Depok, mengamankan tiga orang yang masih berusia remaja karena didapati membawa senjata tajam,celurit yang dibawa salah satu diantara mereka. Diduga mereka akan melakukan tindak kekerasan atau tawuran. Penangkapan ini dilakukan ketika kepolisian Resort Kota Depok menggelar Razia denganh skala besar hari Minggu dini hari tadi.
"Tim Jaguar mendapati ada tiga orang remaja yang berboncengan dalam satu motor, dan ketika mereka diberhentikan dan diperiksa, ditemukan sebuah senjata tajam berbentuk Celurit yang dibawa salah seorang pengendara motor yang bernama Mohammad Yoga Pradika" Jelas Kepala Subbag Humas Polresta Depok, Firdaus.