Tampang

Pria Usia 30-an Wajib Tahu: Ini Ciri dan Risiko Kanker Prostat Sejak Dini

20 Mei 2025 22:16 wib. 703
0 0
Ilustrasi kanker prostat. Kanker prostat umum terjadi pada pria usia lanjut, tetapi bisa juga menyerang pada usia lebih muda. Ciri-cirinya bisa meliputi kencing berdarah.()
Sumber foto: Google

Gejala Kanker Prostat yang Perlu Diwaspadai

Kanker prostat sering kali tumbuh perlahan dan tidak menunjukkan gejala pada tahap awal. Namun, ada beberapa tanda awal yang patut diperhatikan:

  • Muncul darah dalam urine atau air mani

  • Frekuensi buang air kecil meningkat, terutama di malam hari

  • Sulit memulai buang air kecil atau aliran urine terasa lemah

  • Rasa nyeri atau terbakar saat buang air kecil

Jika kanker telah menyebar ke organ lain, gejalanya bisa berkembang menjadi:

  • Nyeri punggung atau tulang

  • Disfungsi ereksi

  • Penurunan berat badan tanpa sebab jelas

  • Kelelahan ekstrem

  • Lemahnya kekuatan pada lengan atau kaki

  • Inkontinensia urine (sering ngompol)

Namun, penting diketahui bahwa gejala-gejala tersebut tidak selalu berarti kanker. Beberapa kondisi lain seperti hiperplasia prostat jinak (BPH) atau prostatitis juga bisa menimbulkan keluhan serupa.

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

 Ingin Sehat? Tertawalah?
0 Suka, 0 Komentar, 16 Sep 2017

POLLING

Setujukah Anda Pemerintah Tidak Menetapkan Bencana Sumatera menjadi Bencana Nasional?