Pemerintah Indonesia memutuskan untuk menutup semua akses platform e-commerce Temu asal China masuk ke pasar Indonesia. Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi dan Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki, telah menyampaikan tekad pemerintah untuk melindungi pelaku ekonomi lokal, terutama UMKM, dari ancaman persaingan yang tidak sehat.
Menurut Menteri Kominfo, keputusan ini diambil untuk menjaga keberlangsungan pelaku ekonomi di dalam negeri. Langkah-langkah pengamanan ini sudah diawali dengan memblokir Temu di seluruh platform toko aplikasi dalam kerjasama dengan Apple dan Google. Meski begitu, masih ditemukan kemunculan Temu di Play Store dan App Store, namun aplikasi tersebut sudah tidak dapat digunakan untuk bertransaksi.