Tampang.com – Apa itu ekonomi syariah? Ekonomi syariah didefiniskan sebagai suatu konsep ekonomi yang dijalankan berdasarkan nilai – nilai Islami. Konsep ekonomi ini dianut oleh kaum Muslim. Jika dilihat dari jumlah muslim, Indonesia dinilai sebagai negara yang memiliki jumlah masyarakat Muslim yang besar. Oleh karena itu, hal tersebut menjadi suatu potensi yang harus dioptimalkan dalam hal pengembangan ekonomi syariah.
Saat ini, sayangnya ekonomi syariah masih belum disambut baik oleh masyarakat. Lebih banyak masyarakat masih menggunakan system keuangan secara konvensional.