Tampang

MIUI 13: Memaksimalkan Penggunaan Smartphone dengan Fitur Tersembunyi

2 Agu 2024 22:14 wib. 202
0 0
Tampilan antarmuka MIUI 13 yang ada di hp Xiaomi, Redmi, dan POCO.
Sumber foto: Goggle

2. Quick Ball (Pintasan di Layar MIUI 13)

Quick Ball atau Touch Assistant adalah fitur tersembunyi lainnya yang memudahkan pengguna dalam mengakses berbagai fungsi pintasan. Dengan fitur ini, pengguna dapat memiliki tombol pintasan virtual di layar beranda. Langkah untuk mengaktifkan Quick Ball pun cukup mudah. Pengguna hanya perlu membuka menu Setting, masuk ke Pengaturan Tambahan, lalu ke Quick Ball, dan mengaktifkannya. Selanjutnya, pengguna dapat memilih 5 pintasan pilihan mereka.

3. Penghitung FPS (Frame Per Second)

Bagi para gamer, fitur penghitung FPS atau Frame Per Second merupakan hal penting dalam menambah pengalaman bermain game. MIUI 13 memiliki fitur ini untuk membantu pengguna dalam memonitor dan menampilkan FPS saat bermain game. Cara untuk mengaktifkan fitur ini pun cukup mudah dengan membersarkan pengaturan Developer Options dan memilih opsi Monitoring, lalu Power Monitor, dan terakhir Frame Rate Monitor Tools.

4. Sunlight Mode (Kecerahan Otomatis)

MIUI 13 juga menawarkan fitur “Mode Sinar Matahari” yang memungkinkan kecerahan layar bisa beradaptasi secara otomatis sesuai dengan kondisi pencahayaan di sekitarnya. Fitur ini sangat membantu pengguna yang sering menggunakan smartphone mereka di luar ruangan. Langkah-langkah untuk mengaktifkan Sunlight Mode pun sangat mudah, pengguna hanya perlu memasuki pengaturan Screen, pilih Brightness Level, lalu aktifkan slider Sunlight Mode.

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah Indonesia Menuju Indonesia Emas atau Cemas? Dengan program pendidikan rakyat seperti sekarang.