Tampang

Fungsi Lengkap Samsung Galaxy Ring, Cek Bedanya dengan Galaxy Watch

8 Nov 2024 19:09 wib. 172
0 0
Fungsi Lengkap Samsung Galaxy Ring, Cek Bedanya dengan Galaxy Watch
Sumber foto: Techradar.com

Samsung Galaxy Ring kini hadir di Indonesia dengan ragam warna, yaitu Titanium Black, Titanium Silver, dan Titanium Gold dengan 9 pilihan ukuran yang tersedia mulai dari 5 hingga 13. Produk inovatif ini memperkenalkan konsep cincin pintar dengan berbagai fitur canggih untuk pemantauan kesehatan dan kebugaran. 

Perangkat wearable ini memberikan kontribusi besar dalam memantau kesehatan penggunanya dengan desain yang sangat ringan, yakni kurang dari 3 gram. Dengan bobot ringan dan ketahanan baterai hingga 7 hari, Samsung Galaxy Ring dirancang untuk pemantauan kesehatan 24/7 yang praktis bagi penggunanya.

Selain itu, cincin cerdas ini dilengkapi dengan sensor kesehatan yang memiliki charging case untuk mengisi daya baterai Galaxy Ring. Pengguna dapat menggunakan charging case ini untuk mengisi daya baterai hingga tiga kali, sehingga secara total Galaxy Ring dan charging case-nya dapat digunakan hingga 21 hari.

Spesifikasi lainnya dari Samsung Galaxy Ring adalah fitur tahan air dan debu IP68, serta keberhasilannya bertahan di dalam air hingga kedalaman 100 meter dengan peringkat 10ATM. Pemantauan kualitas tidur yang didukung dengan algoritma kecerdasan buatan (AI) juga telah disematkan dalam cincin ini. 

Dengan algoritma tersebut, Galaxy Ring dapat memahami pola tidur pengguna dan memberikan saran kebiasaan tidur yang lebih baik. Selain itu, sensor untuk memantau detak jantung, respirasi, bahkan dengkuran juga telah disematkan dalam perangkat ini.

<123>

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah Indonesia Menuju Indonesia Emas atau Cemas? Dengan program pendidikan rakyat seperti sekarang.