China telah menunjukkan langkah balas dendamnya terhadap AS melalui kebijakan pemblokiran chip canggih dan alat pembuat chip yang digaungkan oleh negara tersebut. Dalam waktu yang relatif singkat, China memperluas blokir terhadap tiga mineral kritis dari negaranya, yaitu gallium, germanium, dan antimon.
Mineral kritis tersebut memiliki peran utama dalam pengembangan semikonduktor, peralatan militer, bahkan baterai pada mobil listrik. Dampak dari tindakan China ini memberikan tekanan ekonomi yang nyata terhadap pasar global.
Sebagai contoh, harga antimon dilaporkan meningkat hingga mencapai level tertinggi, yakni US$39.500-40.000 (Rp 637-645 jutaan) per metrik ton per 31 Desember 2024 di Rotterdam.
Menurut data dari Reuters pada Kamis (9/1/2025), harga tersebut bahkan melonjak 250% di tahun 2024. Hal ini disebabkan oleh kelangkaan pasokan akibat tindakan pemblokiran yang dilakukan oleh China.
Pedagang logam skala kecil di Eropa telah menjual antimon dengan harga US$40.000 per metrik ton. Mereka memperkirakan bahwa pedagang non-China akan menetapkan harga lebih tinggi untuk memaksimalkan keuntungan.