Tampang.com | Asus kembali memperkuat ekosistem gamingnya dengan meluncurkan produk terbaru dari lini ROG series, yaitu keyboard gaming inovatif bernama ROG Falcata. Keyboard ini diperkenalkan dalam pameran teknologi Computex 2025 yang digelar di Taiwan mulai Selasa (20/5/2025).
Menurut Kris Huang, General Manager ASUS Gaming & Workspace Gear, perangkat gaming masa kini sudah bukan sekadar soal spesifikasi teknis. “Ini tentang bagaimana perangkat bisa terhubung lebih dalam dengan gamer,” ujarnya saat Asus Media Day di kantor pusat Asus di Taiwan, yang juga dihadiri oleh tim Tampang.com.
Desain Ringkas dan Bisa Dibelah, Ergonomis untuk Gamer
ROG Falcata hadir sebagai keyboard gaming berukuran 75 persen, artinya lebih ringkas dengan sekitar 80 tombol dibanding keyboard biasa yang punya lebih dari 100 tombol. Keunikan utama keyboard ini adalah kemampuannya untuk dibelah menjadi dua bagian terpisah. Desain ini memungkinkan pengguna mengatur posisi kedua bagian sesuai kenyamanan, seperti membentuk celah berbentuk huruf "A" atau sudut lain yang ergonomis.