Untuk sobat-sobat yang lagi jatuh cinta pada seorang idaman, hati-hati ya. Jangan sembarang menaburkan cinta tanpa mengetahui seberapa kuat “lem perekat” alias keseetiaan yang dimiliki sang calon pengeran/bidadari idaman tersebut. hehehe..
Kesetiaan merupakan satu sifat yang harus dipertahankan mutlak dengan harga mati dalam sebuah hubungan. Melalui kesetiaan, seseorang dapat mencintai pasangannya dalam situasi dan kondisi apapun. Hubungan sepasang kekasih menjadi harmonis dan bertahan ketika menumbuhkan kesetiaan yang tidak tergoyahkan sampai maut memisahkan.
Berani mencintai berarti berani menerapkan kesetiaan sampai akhir hidup. Cinta tidak dimaksudkan untuk kesenangan semata. Cinta kasih dikaruniakan Allah kepada manusia sebagai suatu unsur yang memampukan manusia terikat dalam satu hubungan yang erat, sehingga keduanya sejalan dan selaras dalam membentuk sebuah rumah tangga yang baik dan benar.