Tampang.com | Federasi Serikat Guru Indonesia (FSGI) menilai wacana mengembalikan penjurusan IPA, IPS, dan Bahasa di SMA tidak perlu dilakukan. Sistem peminatan yang ada saat ini dianggap sudah cukup efektif dan sesuai kebutuhan.
Sistem Peminatan Dinilai Sudah Relevan
Wakil Sekretaris Jenderal FSGI, Mansur Sipinathe, menyarankan agar pemerintah tidak kembali mengubah skema pendidikan di tingkat SMA dengan membawa kembali istilah penjurusan seperti IPA, IPS, dan Bahasa. Menurutnya, sistem peminatan yang kini digunakan dalam Kurikulum Merdeka sebenarnya masih memiliki esensi yang sama dengan penjurusan lama, hanya berbeda dari segi istilah.
“Lebih baik sistem yang sudah ada sekarang dimatangkan dan diperbaiki, daripada menambah istilah baru yang justru bisa membingungkan,” ujar Mansur, Rabu (16/4/2025).
Masih Sama Seperti Penjurusan, Hanya Lebih Fleksibel