Tampang

Tips Agar Tak Salah Membaca Peta Digital Saat Berkendara

17 Mei 2025 13:57 wib. 30
0 0
Membaca peta digital di mobil(Foto: Peugeot)
Sumber foto: Google

“Sebelum memulai perjalanan, sangat penting untuk melakukan pengecekan ulang terhadap rute yang akan dilalui,” ujar Roni dalam keterangan resmi, Jumat (15/5/2025). Ia juga menyarankan untuk memperbesar (zoom) tampilan peta terutama di area yang memiliki jalur rumit seperti flyover, underpass, atau jalan bercabang agar pengemudi dapat memastikan arah yang tepat.


Strategi Aman Saat Menghadapi Rute yang Membingungkan

Ketika berada di jalur yang membingungkan, Roni menekankan pentingnya mengurangi kecepatan dan pindah ke jalur lambat atau bahkan berhenti sejenak di tempat aman untuk meninjau ulang peta digital. Selain itu, pastikan suara panduan navigasi aktif agar pengemudi mendapatkan arahan langsung selama perjalanan.


Waspadai Faktor Teknis yang Bisa Ganggu Akurasi Navigasi

Selain kesalahan pengguna, kendala teknis juga dapat memengaruhi keakuratan navigasi digital. Faktor seperti koneksi internet yang tidak stabil, fitur GPS yang tidak aktif, atau kurangnya kalibrasi perangkat bisa menyebabkan posisi kendaraan tidak terdeteksi dengan tepat.

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Dampak PPN 12% ke Rakyat, Positif atau Negatif?