Tampang

Tepuk Tangan Sarkas untuk Wasit Usai Rizky Ridho Kartu Merah

1 Mei 2024 17:21 wib. 114
0 0
Tepuk Tangan Sarkas untuk Wasit Usai Rizky Ridho Kartu Merah
Sumber foto: google

Usai Shen Yin Hao melayangkan kartu merah kepada Ridho, beberapa pemain Timnas U-23 terlihat melakukan aksi sindiran dengan tepuk tangan.

Ferarri jadi yang pertama terlihat bertepuk tangan. Tidak lama Witan ikut bertepuk tangan. Setelah Shen Yin Hao meminta Ridho meninggalkan lapangan, Fajar Fathur Rahman juga bertepuk tangan. 

Bertepuk tangan terhadap keputusan wasit bisa menjadi ejekan atau sikap tidak hormat kepada pengadil di lapangan.

Aksi tepuk tangan sebagai sindiran itu bisa berujung kartu kuning atau pelanggaran. Pada SEA Games 2023 di Kamboja, bek Malaysia Ubaidullah Shamsul mendapat kartu kuning dari wasit Jumpei Iida asal Jepang setelah bertepuk tangan di dekatnya.

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah DPR akan Merubah Aturan Pembagian Bansos?