Indonesia bakal memasang atlet terbaik yang telah menghuni Pelatnas Soft Tenis di Jakarta sejak awal tahun ini. Tim Merah Putih itu berintikan sepuluh pemain yakni Hemat Bakti Anugrah, Gusti Jaya Kusuma, Elbert Sie, Prima Simpatiaji dan Irfandi Hendrawan (putra) serta Dwi Rahayu Pitri, Dede Tari Kusrini, Anadeleyda Kawengian, Siti Nur Arasy dan Voni Darlina (putri).
“Setelah menjalani promosi-degradasi dalam Seleksi Nasional Soft Tenis bulan lalu, kini tim Indonesia berkesempatan menjajal lawan yang tangguh di ajang internasional ini,” tuturnya.
Soft Tenis menjadi salah satu cabang olahraga prioritas Indonesia di ajang Asian Games 2018 yang akan berlangsung di Jakarta dan Palembang. Tim Merah Putih menggaet sekeping medali perak dari nomor tunggal putra atas nama Edi Kusdiarto dan satu perunggu ganda campuran dari pasangan Maya Rosa/Prima Simpatiaji di Asian Games 2014 yang berlangsung di Incheon, Korea Selatan.