Selalu lakukan pemanasan dan pendinginan
Pemanasan bisa meminimalisasi ketegangan yang mungkin terjadi pada jantung Anda ketika berlari. Sedangkan pendinginan penting dilakukan agar penurunan tempo latihan tidak terlalu drastis. Selalu akhiri lari dengan berjalan santai sekitar 5 menit.
Perhatikan posisi dan gerak tubuh saat berlari
Ini penting untuk menghindarkan Anda dari risiko cidera pada bagian tangan, bahu, leher dan punggung. Cobalah untuk mempertahankan tangan dalam posisi sejajar dengan pinggang dan tekuk tangan 90 derajat dengan siku tepat di samping. Pertahankan postur tubuh untuk tetap tegak dan tegap.
Jangan terlalu memusingkan kecepatan lari Anda
Pelari pemula tidak perlu ngoyo untuk berlari cepat. Pastikan Anda masih bisa berbicara atau ngobrol saat berlari. Itulah kecepatan lari yang tepat untuk pemula.