Tampang

Monica Sembiring Dinobatkan sebagai Miss Indonesia 2024

31 Mei 2024 05:45 wib. 68
0 0
Monica Sembiring Dinobatkan sebagai Miss Indonesia 2024
Sumber foto: google

Setelah melewati top 17 dan melaju ke top 5, Monica Sembiring akhirnya dinobatkan sebagai Miss Indonesia 2024. Monica yang menempuh pendidikan di Universitas Diponegoro jurusan Teknik Kimia ini berhasil memukau dalam memberikan jawaban pada para juri. Monica Sembiring berhasil menyingkirkan pesaing-pesaingnya dan meraih gelar bergengsi sebagai duta kecantikan Indonesia untuk tahun 2024.

Kemenangannya bukanlah suatu kejutan bagi yang telah mengenalnya. Monica Sembiring dikenal sebagai sosok yang memiliki bakat dan kecantikan alami sejak awal karirnya. Kepribadian yang ceria, kepintaran, serta dedikasinya yang tinggi telah memberikan warna yang tidak terlupakan dalam perhelatan kontes kecantikan Miss Indonesia.

Monica memiliki nama lengkap yakni Monica Kezia Sembiring. Dia lahir di Sumatera Utara pada Januari 2002. Kombinasi keelokan paras dan keanggunan serta kepintarannya, menjadikan Monica Sembiring sebagai sosok wanita yang diidolakan banyak orang. Dia punya mimpi untuk dapat menjadi perempuan yang dapat mewakili Indonesia dalam ajang kecantikan internasional.

Sebagai pemenang Miss Indonesia 2024, Monica Sembiring akan menjadi duta Indonesia yang membawa nama negara ke kancah internasional. Malam penobatan dilanjutkan dengan penyematan mahkota Miss Indonesia 2022, Audrey Vanessa dan Miss World 2023 Krystina Pyszkova. Prestasi ini membuka jalan bagi Monica untuk menginspirasi generasi muda Indonesia serta mewakili berbagai isu penting yang mengemuka di masyarakat. Keberhasilannya dalam kontes kecantikan ini juga membuktikan bahwa kecantikan wanita Indonesia bukan hanya tentang fisik semata, namun juga cerdas, berwawasan, dan berkepribadian.

<12>

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah Anda Setuju dengan TAPERA? Semua Pekerja di Indonesia, Gajinya dipotong 3%