Tampang

Program Pro Rakyat Kim Jong-Un, Membangun 50 Ribu Rumah Gratis untuk Warga Korea Utara

9 Jun 2024 20:38 wib. 76
0 0
Kim Jong-Un Bangun 50 Ribu Rumah Gratis untuk Warga Korea Utara
Sumber foto: BBC.com

Di Korea Utara, rencana pembangunan rumah menjadi sebuah perhatian utama di bawah kepemimpinan Kim Jong Un. Berbeda dengan Indonesia, di Korea Utara, pemerintah membangun rumah untuk warga tanpa memerlukan kontribusi finansial dari mereka. Akan ada 50.000 unit rumah gratis yang akan dibangun bagi warga yang tinggal di ibu kota, Pyongyang.

Rencana ini ditargetkan untuk selesai pada tahun 2025. Saat ini, sekitar 10.000 unit rumah gratis telah selesai dibangun, dengan seremonial pemotongan pita yang dihadiri oleh Kim Jong Un pada 17 April 2024 di distrik Hwasong, Pyongyang.

Proyek ini merupakan bagian dari prioritas Partai Pekerja Korea Utara untuk menyediakan hunian vertikal atau apartemen bagi warganya serta menjadikan Pyongyang sebagai kota yang terkenal di dunia. 

Kebijakan ini merupakan upaya keras pemerintah Korea Utara untuk memberikan tempat tinggal yang layak bagi rakyatnya. Meskipun terdapat perbedaan ideologi dan sistem pemerintahan, namun perhatian terhadap kebutuhan perumahan merupakan hal yang universal di antara negara-negara di dunia.

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

Masjid di Istanbul
0 Suka, 0 Komentar, 15 Mar 2024

POLLING

Apakah Anda Setuju dengan TAPERA? Semua Pekerja di Indonesia, Gajinya dipotong 3%