Modul film diberikan ke koramil yang kemudian disebarkan ke kelurahan atau sekolah. Ada 10 Kodim di wilayah Korem 072 Pamungkas yang siap melaksanakan nonton bareng. Pihaknya mengimbau warga untuk menonton bersama film tersebut. Terkait adanya masukan untuk batas umur yang diperbolehkan, pihaknya siap melakukan komunikasi seperti apa batasan umur tersebut.
Hal ini sesuai dengan instruksi Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo terkait nonton bareng film Pengkhianatan G30S/PKI. Panglima TNI menganggap, pemutaran film tersebut akan bermanfaat bagi generasi muda untuk mengenal sejarah.
"Tujuannya bukan untuk mendiskreditkan siapa yang salah, tapi memberi gambaran jangan sampai peristiwa yang pahit dan hitam itu terjadi lagi," ujar Gatot usai melakukan ziarah di makam Bung Karno di Blitar, Jawa Timur, sebagaimana dikutip dalam siaran pers, Senin (18/9/2017).