Tampang

Tiga Merek Kecantikan Lokal yang Merugi di Indonesia

15 Nov 2024 11:48 wib. 134
0 0
Tiga Merek Kecantikan Lokal yang Merugi di Indonesia
Sumber foto: Unsplash.com

Noolab

Pada 5 Juni 2024, Noolab, merek skincare lokal, juga mengumumkan bahwa mereka harus menghentikan produksi dan berpisah dari industri kecantikan Indonesia.

Sebelumnya, Noolab menghadapi penolakan untuk kedua kalinya oleh Hak Kekayaan Intelektual (HKI), yang membuat mereka harus menutup operasional bisnisnya. Mereka pun menjual seluruh stok produk dengan diskon besar-besaran sebelum akhirnya resmi menutup bisnisnya.

Innertrue

Sekitar satu tahun sebelum SYCA dan Noolab, merek skincare lokal Innertrue telah mengucapkan perpisahan kepada penggemar kecantikan di Indonesia. Pada 15 Juni 2023, melalui akun Instagram resminya (@innertrue), Innertrue mengumumkan bahwa mereka tidak akan lagi memproduksi skincare dan penjualan di toko resmi mereka akan berakhir.

Mereka menjual seluruh sisa persediaan produk selama satu bulan dengan potongan harga hingga 70 persen sebelum akhirnya resmi menutup bisnisnya pada 31 Juli 2023.

Faktor-faktor Penutupan Merek Lokal

Persaingan yang semakin ketat di pasar kecantikan Tanah Air tampaknya menjadi salah satu faktor utama yang menyebabkan tiga merek lokal ini harus menutup bisnisnya. Selain itu, gempuran produk impor, terutama dari China, juga menjadi ancaman serius bagi brand-brand kecantikan lokal.

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Dampak PPN 12% ke Rakyat, Positif atau Negatif?