Tampang

Gampang Sakit Ketika Bepergian, Kenapa?

26 Sep 2017 07:29 wib. 1.536
0 0
Gampang Sakit Ketika Bepergian, Kenapa?

Tampang.com - Siapa yang tak senang, jika berlibur menuju tempat yang indah dan menarik. Namun, terkadang rencana tersebut kadang terganggu dengan kesehatan kita yang kurang fit baik sebelum atau setelah berlibur. Karena hal ini, akhirnya liburan menjadi kurang menyenangkan dan berantakan.

Lalu, kenapa hal itu terjadi?

Dikutip dari laman D'Marge, menurut Dr Tania Dempsey, MD, dari Armonk Integrative Medicine, kondisi tidak fit, seperti batuk, pilek, atau flu itu bisa berawal dari stres dan kelelahan.

"Anda mungkin tidak suka terbang, lalu stres saat mengatur barang-barang dan proses keberangkatan yang rumit, lalu harus tidur di kasur, hotel dan kota yang asing. Belum lagi soal perbedaan zona waktu yang menyebabkan kurang tidur. Itu memudahkan Anda terserang penyakit," kata dr Tania.

Untuk lebih jelasnya, menurut Dempsey terdapat 10 faktor penyebab sakit saat di perjalanan, sebagai berikut.

1. Stres

Stres merupakan penyebab utama sakit. Lebih khusus lagi, Dempsey mengatakan bahwa, stres menurunkan sistem kekebalan tubuh, sehingga kita lebih sulit untuk melawan flu dan infeksi lain yang dihadapi saat bepergian.

2. Paparan kuman

Perpaduan antara stres dengan kondisi bandara dan pesawat yang padat menjadi tempat terbaik bagi kuman untuk berkembang biak. "Sedikit hembusan kecil dari pernapasan orangb yang terinfeksi merupakan cara paling umum penyakit menular, dan jika Anda berada dalam jarak kurang dari dua meter, maka beresiko untuk menghirupnya," kata Dr Rita Sharma dari UC Health.

<123>

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

Richard Stone
0 Suka, 0 Komentar, 18 Jun 2024
obama jogja
0 Suka, 0 Komentar, 28 Jun 2017
Game Online
0 Suka, 0 Komentar, 9 Jun 2024

POLLING

Apakah Indonesia Menuju Indonesia Emas atau Cemas? Dengan program pendidikan rakyat seperti sekarang.