Tampang

Cara Memilih Bedak yang Tepat untuk Wajah Cantik Alami

4 Jan 2018 17:20 wib. 1.560
0 0
Cara Memilih Bedak yang Tepat untuk Wajah Cantik Alami

Perlu diperhatikan, tidak semua produk bedak wajah di pasaran mampu memenuhi keseluruhan fungsi tersebut dengan baik dan maksimal. Hal ini dipengaruhi oleh jenis kebutuhan yang berbeda masing-masing konsumen. Karena itu, Anda harus memiliki kejelian dalam memilih bedak wajah. Saat mencari produk bedak di counter kosmetik, jangan ragu untuk bertanya kepada costumer service agar mendapat penjelasan memadai tentang kebutuhan Anda. Misalnya warna bedak seperti apa yang sesuai dengan warna kulit atau tekstur bedak yang seperti apa yang cocok dengan jenis kulit Anda. Dan jangan ragu untuk meminta tester. Mencobanya langsung dan melihat hasilnya, selalu menjadi jalan yang paling baik.

Namun, jika sekiranya tidak memungkinkan bagi Anda untuk bertanya jangan khawatir deh karena kali ini akan diberitahukan solusinya yang tepat. Ada beberapa kriteria dasar pada produk bedak wajah yang sebaiknya menjadi pilihan Anda. Antara lain pilihlah bedak yang mengandung tabir surya (sun screen). Mengingat kita ini tinggal di Indonesia, negara tropis yang akrab dengan sinar matahari yang bisa membahayakan kesehatan kulit. Lalu pilih juga bedak dengan melihat dari sisi teksturnya. Hindari bedak yang terasa lengket karena hal ini bisa menyebabkan penyumbatan pada pori-pori. Selain itu, riasan wajah jadi terlihat berat. Tentunya bukan hasil yang diinginkan untuk penampilan cantik dan segar setiap hari.

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Dampak PPN 12% ke Rakyat, Positif atau Negatif?