Glassman juga mendorong pasiennya yang kurang tidur untuk mengonsumsi teh herbal bercampur chamomile, pada malam hari karena membantu pencernaan dan menenangkan sistem saraf.
Dan tak lupa berolahraga karena olahraga terbukti sebagai peredam insomnia. Harris mengatakan, seseorang setidaknya kardio selama 20 menit, sekitar empat sampai enam jam sebelum tidur.
4. Tetap nyaman dan dingin
Cobalah memilih ranjang dengan kualitas terbaik dengan seprai yang lembut. Selain itu, pastikan menggunakan bantal yang nyaman.
"Barang paling mewah adalah tempat tidur yang indah dan seprai indah dan sederhana," kata Vogue's André Leon Talley.
Bagian penting lainnya adalah memperhatikan suhu ruangan yang dingin. Namun, ada juga yang tak hanya memperhatikan suhu ruangan, tapi juga memilih kain yang adem, yang bernapas seperti katun.