Tampang

FIFA Soroti Kehebatan Timnas Indonesia: Garuda Terbang Tinggi!

13 Sep 2024 16:35 wib. 68
0 0
FIFA Soroti Kehebatan Timnas Indonesia: Garuda Terbang Tinggi!
Sumber foto: Unsplash.com

Dengan capaian ini, FIFA menyatakan bahwa jika Indonesia mampu mempertahankan performa yang sama, maka peluang untuk tampil di putaran final Piala Dunia akan semakin terbuka. Hal ini tentu menjadi harapan besar bagi seluruh masyarakat Indonesia yang mendambakan prestasi gemilang di dunia sepak bola. 

Sebagai catatan, saat ini Indonesia menduduki peringkat ke-133 dunia dan berada di urutan keempat Grup C Kualifikasi Piala Dunia. Dengan dua hasil imbang yang diraih, Indonesia berhasil mengumpulkan dua poin, mengungguli Australia dalam klasemen sementara.

Prestasi yang diraih oleh Timnas Indonesia juga menjadi sorotan di tingkat Asia Tenggara. Media Vietnam, BongDa, turut mengapresiasi keberhasilan Tim Merah Putih dengan menyebut bahwa Indonesia merupakan tim Asia Tenggara dengan start terbaik dalam sejarah Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia. Dengan capaian tersebut, Indonesia berhasil melampaui rekor yang pernah dicatatkan oleh Vietnam dan Thailand.

Momentum penting kini menanti Indonesia dengan menjalani dua laga tandang, yakni di markas Bahrain dan China pada bulan Oktober mendatang. Sementara pada November, Timnas Indonesia akan menjamu Jepang dan Arab Saudi di hadapan pendukungnya sendiri. Dua laga tersebut akan menjadi ujian penting bagi timnas Indonesia dalam mengejar mimpi untuk tampil di Piala Dunia setelah hampir sembilan dekade absen. Menjadi tuan rumah bagi Jepang dan Arab Saudi, diharapkan mampu memberikan keuntungan bagi skuad Garuda dalam mengumpulkan poin demi melangkah ke babak selanjutnya.

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Partai Lebih Mengutamakan Aspirasi Rakyat atau Kekuasaan?