Puncak B29
Lokasi wisata ini terletak di Kabupaten Lumajang Jawa Timur. Lokasi puncak B29 terletak di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. Dari puncak ini, hamparan pasir yang sangat luas menjadi pemandangan tersendiri dan saat cuaca cerah, pengunjung bisa menikmati keindahan awan yang menyelimuti.