Tampang

Ada Yang Baru Di Cirebon Nih, Destinasi Wisata Ade Irma Suryani Waterland

3 Jan 2018 14:52 wib. 8.238
0 0
ade irma waterland

Tampang - Liburan akhir tahun telah usai, tapi Anda belum sempat berjalan-jalan atau sekedar refreshing? Tenang saja sobat. Untuk kalian warga Cirebon dan sekitarnya tidak perlu pusing-pusing menghabiskan ongkos ke luar kota untuk berlibur atau sekedar mencari spot selfie yang bagus untuk update status liburan Anda. Ada tempat wisata baru di Cirebon loh sobat dan pasti akan membuat Anda ketagihan untuk datang lagi dan datang lagi. Kira-kira tempat wisata apa ya sobat? Kepoin yuu.

Ade Irma Suryani Waterland namanya sobat. Pernah mendengar atau baru mendengar sekarang?. Taman Ade Irma Suryani ini ternyata sudah ada sejak dulu loh sobat. Sebelum tahun 1966 nama tempat wisata ini adalah Taman Traffic Garden Cirebon yang merupakan tempat rekreasi satu-satunya di Cirebon. Namun, tempat wisata ini kurang terawat sehingga semakin lama semakin kurang menarik untuk dikunjungi. Taman ini hanya dijadikan sebagai tempat bersantai menikmati pemandangan laut dari dermaga oleh masyarakat sekitar. Menginjak tahun 2014, taman ini dikembangkan menjadi Cirebon Waterland dan baru selesai pembangunan pada tahun 2015. Setelah dilakukan pengembangan, taman ini berganti nama menjadi Ade Irma Suryani Waterland.

Ade Irma Suryani Waterland terletak di Jl. Yos Sudarso No.1, Lemahwungkuk, Kota Cirebon, Jawa Barat. Letaknya tidak jauh dari pusat kota kok sobat, jadi Anda bisa sekalian mampir untuk berbelanja di pusat kota setelah mengunjungi tempat wisata ini. Untuk mengunjungi tempat wisata ini Anda bisa membayar tiket masuk sebesar Rp 15.000,00 per orangnya. Harga yang cukup murah untuk bermain dan bersantai menikmati keindahan tempat wisata ini. Anda bisa mengunjungi tempat ini mulai dari pukul 06.00-16.00 WIB.

<123>

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Dampak PPN 12% ke Rakyat, Positif atau Negatif?