Mitsubishi telah menghadirkan penyegaran pada Mitsubishi New Pajero Sport, mulai dari tampilan eksterior hingga interior. Hal ini diumumkan oleh Atsushi Kurita, Presiden Direktur PT MMKSI di booth Mitsubishi GIIAS 2024. Slogan yang diusung adalah "Live the Adventure," menandakan kehadiran Pajero Sport terbaru ini untuk memenuhi kebutuhan petualangan.
Dalam penyegaran ini, terdapat beberapa ubahan pada eksterior yang membuat tampilan Pajero Sport terbaru ini semakin gagah. Salah satunya adalah grill depan yang kini mengusung desain heksagonal, memberikan kesan yang lebih berani dan kuat. Tak hanya itu, lekukan pada bumper juga diberikan tampilan yang lebih tegas. Tak hanya pada bagian eksterior, perubahan juga terjadi pada bagian interior dengan penyematan warna baru kombinasi hitam dan burgundy yang memberikan kesan sporty. Selain itu, fitur-fitur seperti desain setir multi fungsi dan 8-inch digital driver display yang baru juga turut menyempurnakan tampilan interior kendaraan. Kenyamanan penumpang juga ditingkatkan dengan fitur nanoetm X yang tersemat pada Dual Zone AC.