Tampang

Timnas Indonesia Dipermalukan Jepang 4-0, Rizky Ridho Coba Tenangkan Fans Garuda

16 Nov 2024 08:44 wib. 34
0 0
Rizky Ridho di laga Timnas Indonesia vs Jepang
Sumber foto: website

Bek Tim Nasional Indonesia, Rizky Ridho, dengan tabahnya menegaskan bahwa pasukan Garuda tidak akan menyerah meski baru saja dibantai 0-4 oleh Jepang. Ridho menyatakan bahwa Timnas Indonesia akan mengevaluasi kekurangan mereka dalam pertandingan melawan Jepang sebagai bekal untuk menghadapi Arab Saudi.

Pada lanjutan Grup C kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Timnas Indonesia mengalami kekalahan telak dari Jepang. Pertandingan tersebut berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada Jumat (15/11/2024) malam WIB.

Meskipun berada di kandang sendiri, Timnas Indonesia kesulitan mencetak gol. Pasukan Shin Tae-yong tidak mampu menahan serangan dari Timnas Jepang, dan harus menyerahkan kemenangan kepada Samurai Biru, julukan untuk Timnas Jepang.

<123>

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah Indonesia Menuju Indonesia Emas atau Cemas? Dengan program pendidikan rakyat seperti sekarang.