Kamboja merupakan tim yang paling banyak kebobolan gol di ajang sepak bola Sea Games 2017 ini, Permainan Kamboja lebih banyak menggunakan sistem bertahan, dengan menumpuk enam sampai tujuh pemain di daerah pertahanan. Namun pertahanan yang dijaga para pemain Kamboja lebih mudah dibobol para penyerang lawan karena secara individu skill pemain Kamboja masih dibawah rata-rata.
Kelemahan Kamboja ini harus benar-benar dimanfaatkan anak-anak Garuda Muda agar terus menyerang pertahanan kamboja. Skill dan kecepatan para penyerang Timnas Garuda sudah seharusnya bisa menjadi meriam yang dapat merobek gawang Kamboja sebanyak mungkin.
Ayooo Indonesia Bisaaa....