Namun, meski Thuram kembali, Inter masih harus menghadapi beberapa kendala cedera di posisi lain. Lini pertahanan dan sayap masih belum dalam kondisi ideal.
Masalah Cedera Masih Menghantui Inter
Meskipun mendapatkan kabar baik soal Thuram, Inter tetap kehilangan beberapa pemain kunci. Matteo Darmian dipastikan absen hingga jeda internasional akibat cedera otot paha kanan yang ia alami saat melawan Lazio di Coppa Italia. Bek sayap itu baru akan dievaluasi lebih lanjut pekan depan.
Selain Darmian, Inter juga belum bisa diperkuat Nicola Zalewski dan Carlos Augusto yang masih dalam proses pemulihan. Di posisi penjaga gawang, kiper utama Yan Sommer juga masih absen, sehingga Josep Martinez akan kembali dipercaya untuk menjaga mistar.
Meski begitu, Martinez menunjukkan performa solid dalam beberapa laga terakhir dengan mencatat dua clean sheet beruntun.