Tampang

Jerman Juara Piala Konfederasi untuk Pertama Kalinya

3 Jul 2017 11:30 wib. 1.850
0 0
Jerman Juara Piala Konfederasi untuk Pertama Kalinya

Serangan kombinasi pasukan Chile yang dikomandoi oleh Eduardo Vargas dan Alexis Sanchez dapat diantisipasi oleh barisan belakang Jerman yang sangat disiplin dalam mengamankan daerahnya dan kiper Jerman, Andre ter Stegen bermain apik dalam laga ini.

Menit ke-19, Chile memiliki peluang menjebol gawang Jerman, berawal dari sepakan keras Arturo Vidal yang tidak berhasil ditangkap Andre Stegen, bola jatuh di kaki Sanchez, namun sayang sepakan Sanchez tidak berhasil membobol gawang dan melenceng di samping gawang.

Tim Jerman berhasil membobol gawang Chile yang dijaga kiper, Claudio Bravo, setelah pemain belakang Chile, Marcelo Diaz melakukan kesalahan fatal. Bola yang dikuasai Diaz dapat dicuri oleh Timo Werner yang menyodorkan bola kepada Lars Stindl yang berdiri bebas di depan gawang dan dengan mudah mecebloskan bola ke gawang Caludio Bravo.

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah Indonesia Menuju Indonesia Emas atau Cemas? Dengan program pendidikan rakyat seperti sekarang.