Tampang.com | Liverpool kembali melangkah ke final EFL Cup musim 2024/2025. The Reds, yang merupakan juara bertahan, akan menghadapi Newcastle United dalam laga puncak yang digelar di Stadion Wembley pada 16 Maret 2025.
Salah satu pemain Liverpool, Cody Gakpo, mengaku masih teringat betul dengan final tahun lalu ketika timnya harus berjuang keras menghadapi Chelsea. Saat itu, pertandingan berlangsung sengit dan hanya satu gol yang tercipta, yakni sundulan Virgil van Dijk di menit-menit akhir yang memastikan kemenangan Liverpool 1-0.
Gakpo Kenang Final Tahun Lalu: "Menegangkan!"
Gakpo, yang turun sebagai starter dalam laga final 2024, ditarik keluar sebelum babak kedua usai. Ia mengaku merasakan ketegangan luar biasa saat menyaksikan perpanjangan waktu dari bangku cadangan.