Longsor ini diakibatkan pergerakan tanah dan getaran dari kendaraan yang melintas. Longsor terjadi 2 kali yaitu pada Selasa malam dan Rabu pagi. Tapi ukuran skala longsor itu kecil.
Namun pada hari Rabu malam tebing di bahu Jalan Raya Puncak kembali mengalami longsor yang cukup parah dengan mencapai kedalaman 40 meter dan pajang kurang lebih 150 meter.
Akibat longsor ini pihak kepolisian menutup jalur Puncak hingga batas waktu yang tidak ditentukan. Sementara kendaraan yang hendak menuju Cianjur maupun Jakarta dialihkan menujul jalur alternatif Jonggol dan Sukabumi.