Kontroversi dalam ranah ahli medis yang sudah berlangsung sejak bertahun-tahun lalu tersebut makin diperjelas dengan beredarnya surat BPOM yang ditujukan kepada PT. Pharos Indonesia. Viralnya surat tersebut sontak membuat banyak masyarakat khawatir karena tak sedikit dari mereka yang sudah ‘langganan’ memakai obat tersebut saat sariawan atau masalah mulut menyerang. Bisa dibuktikan dari berbagai tanggapan orang terkaitan cuitan @cho_ro di atas.
Sepakat dengan hal tersebut, seorang dokter bernama dr. Arnold Fernando dalam forum kedokteran menyebut bahwa Albothyl tak hanya bertugas membunuh kuman atau bakteri jahat, tapi juga yang baik, padahal dalam mulut juga juga ada bakteri tidak jahat yang justru bermanfaat. Pada intinya menurut kebanyakan ahli medis, kandungan policresulen dalam Albothyl justru lebih banyak risiko bahayanya daripada manfaatnya.
Kontroversi terkait obat-obatan ini juga baru saja terjadi dan menimpa merek suplemen Viostin DS dan Enzyplex. Berita yang masih hangat ini menyebut kalau dua produk obat yang sudah lama beredar bebas itu sebenarnya mengandung DNA babi.