Dua Bulan Bentuk Six-Pack
JAKARTA – Nirina Zubir sudah sering bermain film komedi. Namun, untuk filmnya kali ini, 5 Cowok Jagoan, dia mendapatkan pengalaman yang berbeda. Dalam film action-comedy garapan sutradara Anggy Umbara itu, Nirina memerankan cewek jagoan yang bernama Debby. Porsi adegan aksinya cukup banyak.
Sebelum syuting, Nirina menjalani persiapan fisik dua bulan. Sebulan pertama, dia berlatih privat dengan pelatih pencak silat. Sebulan berikutnya, dia berlatih bersama para cast lainnya. Mulai push-up, sit-up, burpees, hingga koreografi.
’’Setiap hari latihan 8–10 jam. Dua bulan digempur gitu, rasanya hampir nyerah,” ucap Nirina. Namun, keinginan Nirina untuk berkesempatan melakoni adegan aksi mengalahkan tekanan tersebut.
Selain latihan fisik, makanan harus dijaga. Nirina pun rela tidak makan tepung dan kawan-kawannya. ’’Mi, roti, cake, cookies, itu kan surga dunia. Nggak tersentuh,” katanya.