Tapi Dovizioso dipastikan akan mengeluarkan seluruh kemampuan terbaiknya untuk dapat meraih hasil maksimal di seri terakhir nanti karena ini pertama kalinya pembalap asal Italia tersebut berada dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP.
Persaingan perebutan gelar juara dunia MotoGP 2017 membuat mantan pembalap MotoGP asal Italia Max Biaggi memberikan pendapatnya mengenai ketatnya balapan MotoGP 2017. "Musim ini menjadi yang sangat kompetitif dengan banyaknya pembalap yang mampu bersaing di posisi depan. Awalnya, Yamaha mendominasi, kemudian diikuti kemenangan oleh Dovizioso bersama Ducati dan juga Honda membalas dengan dua kemenangan mereka di Misano dan Aragon," kata Biaggi seperti dikutip Speedweek.