Tampang

Liverpool Bangkit di Babak Kedua, Arne Slot Akui Kesalahan Taktik

9 Mar 2025 14:39 wib. 21
0 0
Arne Slot
Sumber foto: Google

Harvey Elliott tampil luar biasa dengan kecepatan dan visi bermainnya, sementara Alexis Mac Allister memberikan keseimbangan di lini tengah. Andy Robertson juga menambah agresivitas di sisi kiri, memberikan lebih banyak opsi serangan bagi Liverpool.

“Saya tidak bisa memuji tim di babak pertama karena energi kami sangat rendah. Itulah alasan utama saya membuat tiga perubahan,” ungkap Slot setelah pertandingan.

Slot Akui Kesalahan dalam Pemilihan Pemain

Salah satu keputusan yang disorot adalah penampilan Dominik Szoboszlai sejak menit awal. Slot mengakui bahwa gelandang asal Hungaria itu tidak tampil dengan intensitas yang biasanya ia tunjukkan.

"Kalau bisa mengulang, saya mungkin akan memulai laga dengan susunan yang berbeda. Szoboszlai biasanya seperti mesin yang terus berlari, tapi hari ini energinya tidak seperti biasanya," ujar Slot.

Meski demikian, ia tetap optimis bahwa Szoboszlai bisa kembali ke performa terbaiknya di laga-laga selanjutnya.

Harvey Elliott, Pengubah Jalannya Pertandingan

Harvey Elliott menjadi salah satu pemain yang memberikan dampak terbesar setelah masuk di babak kedua. Selain membawa energi baru, ia juga berperan penting dalam membangun serangan Liverpool.

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Dampak PPN 12% ke Rakyat, Positif atau Negatif?