Tampang

Kampanye Akbar, Farrel Adhitama Serukan Perubahan Halmahera Timur

15 Nov 2024 12:47 wib. 186
0 0
Halmahera Timur
Sumber foto: website

Pernyataan tersebut langsung disambut tepuk tangan meriah. Ia mejelaskan secara rinci program-program unggulannya, mulai dari "Haltim Sehat," "Haltim Super," hingga "Haltim Job Expo," dan "Haltim Panen." Seluruh program tersebut bertujuan untuk memastikan akses kesehatan yang merata dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat di Halmahera Timur, meningkatkan mutu pendidikan, membuka lebih banyak peluang kerja, dan mewujudkan swasembada pangan demi ketahanan ekonomi lokal.

Farrel menekankan bahwa program-program ini bukan hanya sekedar janji kosong, melainkan hasil dari telaah yang mendalam atas apa yang dialami masyarakat Halmahera Timur selama ini. Ia juga menambahkan program 100 induk ayam untuk dibudidayakan oleh masyarakat Haltim demi terciptanya masyarakat yang memiliki usaha mandiri.

Selain itu, latar belakang akademis Farrel yang merupakan lulusan Monash University jurusan Manajemen Ekonomi membawa perspektif segar dan relevan untuk membangun Halmahera Timur. Karisma dan ketegasan Farrel sangat terasa ketika ia menyuarakan visi misinya dalam debat calon bupati yang diselenggarakan oleh KPU.

Farrel terus konsisten dalam menunjukkan semangatnya, serta menjelaskan kegagalan-kegagalan program pemerintahan sebelumnya dan mengusung solusi-solusi yang diusulkan. Hal ini mencerminkan bahwa Farrel adalah pemimpin yang tidak hanya sekadar menyampaikan ide, melainkan juga mendengarkan keluhan masyarakat, memahami masalah yang mereka hadapi, dan bertindak dengan empati yang tinggi untuk mencari solusi terbaik. 

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

Gyoza Goreng
0 Suka, 0 Komentar, 23 Jul 2024

POLLING

Dampak PPN 12% ke Rakyat, Positif atau Negatif?