Tampang

Sistem Imun Salamander Ternyata untuk Beregenerasi

23 Mar 2018 10:31 wib. 3.770
0 0
Sistem Imun Salamander Ternyata untuk Beregenerasi

Penelitian dilakukan untuk melihat bagaimana makrofag berperan dalam proses regenerasi. Hasil penelitian itu menjadi jalan untuk melakukan terapi rekayasa sistem kekebalan manusia ke jalur yang lebih regeneratif.

Salamander mengatasi cedera dengan cara yang luar biasa. Proses penyembuhan yang terjadi pada tubuhnya memulihkan fungsi jaringan secara lengkap pada setiap bagian tubuh, termasuk organ. Regenerasi jaringan tersebut bebas bekas luka dan hampir sempurna seperti sebelum terjadi kerusakan.

Menurut Dr. Godwin, salamander merupakan contoh yang sempurna dalam proses regenerasi. Penelitian pada proses penyembuhan salamander dapat mendorong cara penyembuhan baru untuk beberapa kondisi umum seperti penyakit pada hati. Penyembuhan bekas luka akan secara dramatis meningkatkan pemulihan pasien setelah operasi. Indikasi kemampuan beregenerasi ditemukan pada berbagai spesies hewan. Namun dalam sejumlah kasus, beberapa spesies tersebut telah mati karena evolusi.

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah Indonesia Menuju Indonesia Emas atau Cemas? Dengan program pendidikan rakyat seperti sekarang.