Tampang.com | Masyarakat umumnya mengenal vaksin human papillomavirus (HPV) sebagai vaksin untuk perempuan, karena kaitannya erat dengan kanker leher rahim (serviks). Namun, pakar kesehatan menegaskan bahwa vaksin HPV juga sangat penting bagi laki-laki, karena virus ini tidak hanya memicu kanker serviks, tetapi juga beberapa jenis kanker lain yang bisa menyerang kedua jenis kelamin.
HPV Tidak Hanya Picu Kanker Serviks
Dr. Enny Listiawati, MPH, menjelaskan bahwa virus HPV tidak hanya menyebabkan kanker serviks, tapi juga kanker pada area lain seperti vulva dan anus. “Anus merupakan bagian tubuh yang dimiliki oleh perempuan maupun laki-laki, sehingga keduanya memiliki risiko yang sama untuk terkena kanker anus,” ujarnya dalam acara Tribun Health Talks, Rabu (14/5/2025).
Karena itu, vaksinasi HPV bukan hanya diperuntukkan bagi perempuan, tapi juga laki-laki. Selain kanker, vaksin ini juga dapat mencegah kutil kelamin yang bisa menyerang keduanya.