Dari sejarah THR, strategi politik hingga protes buruh yang terjadi, bisa kita simpulkan bahwa THR bukan semata-mata tentang bonus yang dinanti-nantikan, namun juga melibatkan seluk-beluk politik dan perjuangan hak-hak buruh. Sebuah fenomena yang tak lepas dari konteks sejarah dan perubahan politik di Indonesia.
Oleh karena itu, perlu adanya perhatian khusus, baik dari pemerintah, pengusaha, dan juga para buruh, untuk memastikan pemberian THR berjalan sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan tidak menimbulkan konflik yang berkepanjangan.