Tutup Iklan
Tryout.id
  
login Register
Cara Ampuh Atasi Putus Cinta

Cara Ampuh Atasi Putus Cinta

31 Mei 2018 | Dibaca : 996x | Penulis : Jenis Jaya Waruwu

Hubungan tidak selamanya mulus dan berjalan sesuai yang diharapkan. Ada kalanya terjadi perbedaan pendapat, konflik berkepanjangan, hingga akhirnya terancam kandasnya hubungan yang sedang dijalankan. Tidak ada orang yang sengaja membangun sebuah hubungan lalu dengan sengaja ingin mengakhirinya. Semua orang tentunya berharap hubungannya akan baik-baik saja dalam waktu yang lama.

Sayangnya, tidak dipungkiri bahwa tidak jarang terjadi karena sulitnya menemukan solusi pada masalah yang dihadapi membuat keduanya memutuskan untuk berpisah. Putus cinta memang meninggalkan luka dan kesedihan yang cukup dalam, namun perlu diperhatikan bahwa itu bukanlah akhir dari segalanya. Sebaliknya saat Anda mengalami putus cinta, maka Anda harus bangkit dan bersiap untuk memulai hidup baru. Bagaimana caranya? Langsung saja berikut tipsnya agar Anda cepat move on saat putus cinta

 

  • Berhenti memikirkan hal menyenangkan tentang mantan

Seseorang sulit move dari mantan karena terlalu lama dan keseringan memikirkan hal-hal yang menyenangkan ketika masih bersama. Nah, tahukah Anda dengan pemikiran ini menyebabkan pikiran hati Anda susah move on? Jadi jika ingin move on maka Anda harus berusaha untuk tidak mengingat kembali hal-hal menyenangkan tentang mantan. Meski melupakan itu sulit tetapi tidak ada salahnya untuk terus mencoba, setidaknya jangan mengingatnya setiap waktu.

 

  • Cinta tidak harus memiliki

Terkadang pernyataan ini ada benarnya juga. Pasalnya tidak semua hubungan itu berakhir bahagia, ada kalanya hubungan yang Anda jalani adalah sebatas pengalaman. Karenanya ketika Anda mengalami putus cinta, maka harus bisa menerima kenyataan bahwa dia bukanlah milik Anda.

 

  • Mengalihkan perhatian dengan melakukan kegiatan bermanfaat

Cara terakhir agar bisa move on adalah dengan mengalihkan perhatian Anda dari masalah atau sakit hati yang sedang Anda alami saat putus cinta. Lakukan sesuatu kegiatan yang dapat mengalihkan duniamu, sesuaikan dengan hobi Anda. misalnya jalan-jalan, hunting foto, melukis, bermain music, olahraga, dan sebagainya.

 

#Tagar Berita

Artikel Terkait

Artikel Lainnya

elpiji bersubsidi
25 Juli 2017, by Retno Indriyani
Tampang.com - Elpiji bersubsidi 3 kilogram memang di salurkan untuk keluarga yang kurang mampu. Namun penyaluran elpiji subsidi ini masih sering disalah ...
ade irma waterland
3 Januari 2018, by Zeal
Tampang - Liburan akhir tahun telah usai, tapi Anda belum sempat berjalan-jalan atau sekedar refreshing? Tenang saja sobat. Untuk kalian warga Cirebon dan ...
Ini 5 Rempah Termahal di Dunia, Tertinggi Hingga Rp 146 Juta!
8 November 2017, by Ghilman Azka Fauzan
Tampang.com - Ketika memasak, pastinya kita menggunakan bumbu dan rempah untuk membuat masakan menjadi lebih lezat dan menggugah selera. Karena peran inilah, ...
Menikmati Simulasi Wisata Luar Angkasa Bersama Blue Origin
14 Juli 2017, by Ghilman Azka Fauzan
Tampang.com - Rencana wisata luar angkasa ternyata tidak hanya bualan CEO Amazon Jeff Bezos. Setelah menjalankan misi kedua Blue Origin, raksasa e-Commerce ...
Manado Terpilih sebagai Tempat Perhelatan FFI 2017 November ini
23 Agustus 2017, by Zeal
Tampang - Festival Film Indonesia (FFI) tahun ini akan digelar di Kota Manado, Sulawesi Utara. Hal ini diungkapkan oleh Ketua Pelaksana FFI tahun perhelatan ke ...
 
Copyright © Tampang.com
All rights reserved
 
Tutup Iklan
hijab