Jika ada, maka microchip itu akan memberi angka identifikasi yang berjumlah sepuluh dijit. Setelah mendapat angka identifikasi, kantor pengawas binatang akan menelepon kantor Infopets. Dari situ, mereka mendapat nama si pemilik dan data mengenai kesehatan kucing tersebut.
Sistem ini telah digunakan di beberapa kota besar di Amerika Serikt seperti San Francisco, Boston, St. Louis dan Boston. Sedangkan jumlahnya sudah mencapai sekitar lebih dari 1.000.000 buah. Dan rasanya angka itu akan meningkat terus. Soalnya, walaupun perangkat ini dirancang untuk kucing dan anjing, tapi memiliki kinerja sama baiknya untuk binatang peliharaan lainnya.