Tampang.com Jakarta – PT Wahana Makmur Sejati, main dealer resmi sepeda motor Honda untuk wilayah Jakarta dan Tangerang, kembali menghadirkan program promo spesial bertajuk “Maygic Sale” selama bulan Mei 2025. Program ini memberikan kesempatan emas bagi pecinta motor Honda, khususnya tipe bebek dan sport, untuk mendapatkan potongan harga menarik, baik pembelian secara tunai maupun kredit.
Promo yang berlangsung hingga akhir Mei ini memberikan potongan harga fantastis yang bisa mencapai jutaan rupiah untuk beberapa model motor. Tak hanya harga yang lebih terjangkau, konsumen yang memilih kredit juga bisa menikmati potongan tenor cicilan, sehingga beban finansial pun menjadi lebih ringan.
Kondisi Motor Terjamin, Promo untuk Memudahkan Konsumen
Olivia Widyasuwita, Division Head of Sales PT Wahana Makmur Sejati, menegaskan bahwa meskipun potongan harga cukup besar, setiap unit motor yang dijual tetap dalam kondisi terbaik. Semua motor telah melewati pemeriksaan ketat untuk menjamin keamanan dan kenyamanan pengendara.