Pidato yang disampaikan Zidane tersebut disambut dengan tepuk tangan oleh seluruh pendengar yang berada di ruang konferensi pers tersebut. Setelah Zizou selesai menyampaikan pidatonya, Perez mengambil alih kembali mikrofon dan menyampaikan beberapa patah kalimat sebelum menutup konferensi tersebut.
"Ini merupakan hari yang menyedihkan bagi saya. Seperti yang Anda bayangkan, setelah memenangkan Liga Champions baru-baru ini, keputusan Zidane adalah hal yang tidak terduga. Saat ini yang bisa saya lakukan adalah menerima dan menghormati keputusan tersebut," kata Perez.